Dalam kriptografi, teks tersandi (ciphertext) adalah teks hasil dari sebuah enkripsi. Lawan dari teks tersandi adalah teks terang (plaintext), yang merupakan masukan dari sebuah enkripsi. Proses pengubahan teks terang menjadi teks tersandi disebut enkripsi, sedangkan proses sebaliknya disebut dekripsi. Teks tersandi tidak dapat dibaca begitu saja. Untuk membaca teks tersandi, seseorang perlu mengetahui kunci dan algoritme yang digunakan dalam enkripsi teks tersebut. Cara kedua adalah melakukan kriptoanalisis, yaitu memecahkan sandi metode-metode tertentu.

Teks sandi Beale yang pertama. Teks sandi Beale terdiri dari tiga teks berisi angka-angka, yang konon berisi tempat penyimpanan emas dan perak seharga Rp 300 miliar, dan sampai sekarang belum terpecahkan.

Lihat pula

sunting