Lompat ke isi

Jadirejo, Sukajadi, Pekanbaru

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Jadirejo
Negara Indonesia
ProvinsiRiau
KotaPekanbaru
KecamatanSukajadi
Kode Kemendagri14.71.01.1002 Edit nilai pada Wikidata
Kode BPS1471060002 Edit nilai pada Wikidata
Luas0,60 km²
Jumlah penduduk5.950 jiwa
Peta
PetaKoordinat: 0°30′50.400″N 101°26′42.000″E / 0.51400000°N 101.44500000°E / 0.51400000; 101.44500000


Jadirejo adalah salah satu kelurahan di Kecamatan Sukajadi, Pekanbaru, Riau, Indonesia. Kelurahan Jadirejo Kecamatan Sukajadi merupakan salah kelurahan tertua di kecamatan Sukajadi dan telah beberapa kali dimekarkan pada Tahun 1963 dan merupakan salah satu kelurahan yang ada di Kecamatan Sukajadi Kota Pekanbaru yang terletak ditengah-tengah Kota Pekanbaru. Kelurahan Jadirejo terletak di pusat pemerintahan Propinsi Riau maupun Pusat Pemerintahan Kota Pekanbaru serta Pusat Lembaga Keuangan dan salah satu pusat perdagangan. Di kelurahan Jadirejo terdapat perpustakaan Propinsi Riau.

Batas Wilayah

[sunting | sunting sumber]

Kelurahan Jadirejo berbatasan dengan batas wilayah sebagai berikut :

  • Sebelah Utara berbatas dengan Kelurahan Pulau Karomah Kecamatan Sukajadi dan Kelurahan Tanah Datar Kecamatan Pekanbaru Kota.
  • Sebelah Selatan berbatas dengan Kelurahan Wonorejo Kecamatan Marpoyan Damai.
  • Sebelah Timur berbatas dengan Kelurahan Simpang Empat Kecamatan Pekanbaru Kota.
  • Sebelah Barat berbatas dengan Kelurahan Kampung Tengah Kecamatan Sukajadi.

Keunggulan dan Potensi Kelurahan Jadirejo

[sunting | sunting sumber]

1. Untuk memudahkan pelayanan kepada Masyarkat Kantor Kelurahan Jadirejo telah mempunyai Pelayanan Terpadu.

2. Kelurahan Jadirejo merupakan Kelurahan yang diunggulkan di tingkat Kecamatan Sukajadi untuk Penilaian Adipura tiap tahunnya maupun penilaian PHBS.

3. Kelurahan Jadirejo mempunyai pusat tradisional tertua Kota Pekanbaru yakni Pasar Cik Puan Jalan Tuanku Tambusai.

4. Kelurahan Jadirejo merupakan salah satu pusat Pendidikan di Kota Pekanbaru mulai dari tingkat SD sederajat s/d SMP sederajat.

5. Kelurahan Jadirejo adalah Pusat Pemerintahan Provinsi Riau dan Pusat Pemerintahan Kota Pekanbaru.

6. Kelurahan Jadirejo Pusat Keuangan di Propvinsi Riau karena Bank Indonesia berkantor.

7. Masyarakat Kelurahan Jadirejo merupakan masyarakat yang Heterogen berbagai macam suku, agama, namun mempunyai keutamaan dan persatuan yang kuat.

8. Infrastruktur jalan di Kelurahan Jadirejo sebanyak 100% sudah di aspal dan smenisasi.

Visi Kelurahan Jadirejo

[sunting | sunting sumber]

Mendukung dan ikut menyukseskan Visi Kota Pekanbaru 2021 dan Visi Walikota Pekanbaru (Visi Antara). Dimana Visi Kota Pekanbaru 2021 adalah “Terwujudnya Pekanbaru sebagai Pusat Perdagangan dan Jasa, Pendidikan serta Pusat Kebudayaan Melayu Menuju Masyarakat Sejahtera yang Berlandaskan Iman dan Taqwa”. Sedangkan Visi Walikota Pekanbaru (Visi Antara) adalah Terwujudnya Pekanbaru sebagai Kota Metropolitan yang Madani”.

Data Wilayah

[sunting | sunting sumber]

1. Batas Wilayah

Batas Desa/Kelurahan Kecamatan
Sebelah Utara - Pulau Karomah

- Tanah Datar

Sukajadi

Pekanbaru Kota

Sebelah Selatan Wonorejo Marpoyan Damai
Sebelah Timur Simpang Empat Pekanbaru Kota
Sebelah Barat Kampung tengah Sukajadi

2. Luas Wilayah menurut penggunaan

Luas pemukiman 0,28 km²
Luas persawahan Tidak ada
Luas Perkebunan Tidak ada
Luas kuburan Tidak ada
Luas pekarangan 2 ha
Luas taman 1,1 ha
Perkantoran 20,9 ha
Luas prasarana umum lainnya 8 ha
Total luas 0,60 km²

3. Orbitasi

Jarak ke kantor kecamatan 0.2 km
Jarak ke kantor walikota 0 Km
Jarak ke kantor gubernur 0 Km

Potensi Kelembagaan

[sunting | sunting sumber]

A. LEMBAGA PEMERINTAHAN

PEMERITAH KELURAHAN
Dasar Hukum Pembentukan Pemerintah Kelurahan Ada Perda/Keputusan Bupati/Camat/Belum Ada Dasar Hukum
Jumlah Aparat Pemerintahan Desa/Kelurahan 5 (lima) orang
Lurah Ada
Sekretaris Kelurahan Ada
Kepala Seksi Pemerintahan, Ketertiban dan Keamanan Ada
Kepala Seksi Pembangunan Ada
Kepala Seksi Kesejahteraan Masyarakat Ada
Jumlah Staf Tidak Ada
Tingkat Pendidikan Aparat SD, SMP, SMA, Diploma, Sq, Pascasarjana
Lurah Sarjana
Sekretaris Desa/Kelurahan Sarjana
Kepala Seksi Pemerintahan Sarjana
Kepala Seksi Pembangunan Sarjana
Kepala Seksi Kesejahteraan Rakyat Sarjana

B. LEMBAGA KEMASYARAKATAN

PKK
Dasar hukum pembentukan
Jumlah pengurus
Alamat kantor Jl. Kesuma No.13
Ruang lingkup kegiatan -
RUKUN WARGA
JUMLAH RW 4 orang
Dasar hukum pembentukan Perda Kota Pekanbaru No.12

Th 2002

RUKUN TETANGGA
JUMLAH RT 18 orang
Dasar hukum pembentukan Perda Walikota Kota Pekanbaru
KARANG TARUNA
Alamat kantor Jl.

C. LEMBAGA EKONOMI

1. Lembaga Ekonomi, dan Unit Usaha Desa/Kelurahan Jumlah

(Unit)

UEK-SP 1
Jumlah 1
2 . Industri Kecil dan Menengah
Industri Makanan 1
Jumlah 1

D. LEMBAGA PENDIDIKAN

1. Pendidikan Formal

Nama

Jumlah

Play Group 2
TK 2
SD/Sederajat 3
SMP/Sederajat 1
SMA/Sederajat 1
PTN -
PTS -
SLB -

E. LEMBAGA KEAMANAN

1. Hansip dan Linmas
Keberadaan Hansip dan Linmas Tidak Ada
Jumlah anggota Satgas Linmas 5 orang
Pelaksanaan SISKAMLING Ada
Jumlah Pos Kamling 1 buah
Keberadaan Organisasi keamanan lainnya
2. Kerjasama Desa/Kelurahan dengan TNI-POLRI dalam Bidang TRANTIBLINMAS
Mitra Koramil/TNI Ada
Jumlah Anggota 2 orang
Babinkamtibmas/POLRI Ada
Jumlah anggota 1 orang

Potensi Sarana dan Prasarana

[sunting | sunting sumber]

A. PRASARANA DAN SARANA PEMERINTAHAN DESA/KELURAHAN

Gedung Kantor Ada
Kondisi Baik
Jumlah ruang kerja 2 ruang
Balai Desa/Kelurahan / Sejenisnya Ada
Listrik Ada
Air bersih Ada
Telepon Tidak Ada
Rumah Dinas Kepala Desa/Lurah Tidak Ada
Rumah Dinas Perangkat Desa/kelurahan Tidak ada
Inventaris dan Alat tulis Kantor
Jumlah mesin tik 1 Buah
Jumlah meja 12 Buah
Jumlah kursi 3 Buah
Jumlah almari arsip 4 Buah
Komputer 2 unit
Kendaraan Dinas 1 unit
Administrasi Pemerintahan Desa/Kelurahan
Buku Keputusan Kepala Desa/Lurah Ada, terisi
Buku Administrasi kependudukan Ada, terisi
Buku data inventaris Ada, terisi
Buku data tanah Ada, terisi
Buku anggaran penerimaan Tidak ada
Buku kas umum Tidak Ada
.....................................................

B. PRASARANA PERIBADATAN

Jumlah Masjid 8 buah
Jumlah Langgar/Surau/Musholla 16 buah
Jumlah Gereja Kristen Protestan Tidak ada
Jumlah Gereja Katholik Tidak ada
Jumlah Wihara Tidak ada
Jumlah Pura Tidak ada
Jumlah Klenteng Tidak ada

C. PRASARANA OLAHRAGA

Lapangan Bulu Tangkis 1 buah
Lapangan Voli - buah
Lapangan Basket - buah

D. PRASARANA DAN SARANA KESEHATAN

1. Prasarana Kesehatan

Rumah Sakit Umum Tidak ada
Puskesmas 1 unit
Puskesmas Pembantu Tidak ada
Poliklinik/balai Pengobatan 2 unit
Apotik 1 buah
Posyandu 4 unit
Toko Obat 1 buah

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. Data Monografi Kelurahan Jadirejo yang diberikan oleh pihak kelurahan

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]
  1. Mahasiswa Kukerta UNRI Kelurahan Jadirejo